Visi, Misi dan Tujuan

Visi IKM
Menjadi Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat unggul dan rujukan dalam bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga di Indonesia pada Tahun 2030.

Misi IKM

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran unggul yang berpusat pada peserta didik, menggunakan pendekatan pembelajaran yang efektif, dan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi dalam bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga;
  2. Menyelenggarakan penelitian unggul dalam bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi yang menghasilkan temuan baru serta bermanfaat bagi pengembangan ilmu dan kesejahteraan masyarakat;
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat unggul yang berorientasi pada pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat melalui penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga.

 

Tujuan 

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi akademik dan profesi di bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga yang cerdas, religius, berakhlak mulia, mandiri, berdaya saing global serta mampu berkembang secara profesional;
  2. Menghasilkan karya ilmiah dan karya kreatif bereputasi dalam bidang kependidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga yang bermutu dan unggul;
  3. Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu kependidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi bidang kesehatan masyarakat dan kesehatan olahraga untuk mewujudkan masyarakat yang mandiri, produktif, dan sejahtera.